Mahasiswi FIA UI Juara 1 dalam The 27th Biennial Intervarsity Games BIG 2018
Depok (17/7) – Grand Master Wanita Termuda di Indonesia, Medina Warda Aulia yang juga merupakan mahasiswi Fakultas Ilmu Administrasi ini berhasil meraih Juara 1 dalam Biennial Intervarsity Games 2018 untuk cabang catur wanita (16/7/18).
Medina mewakili Universitas Indonesia meraih Juara 1 diikuti atlet dari Universitas Malaya dan Universitas Teknologi Petronas pada posisi ke-2 dan ke-3.
Diketahui, Biennial Intervarsity Games merupakan kompetisi olahraga internasional antar perguruan tinggi se-Asia Pasifik. The 27th BIG 2018, University of Malaya, Malaysia terpilih menjadi tuan rumah dan kegiatan berlangsung pada 14-22 Juli 2018. (EM)