Kementerian PANRB Sambut Positif Program Double Degree FIA UI

[fusion_builder_container hundred_percent=”yes” overflow=”visible”][fusion_builder_row][fusion_builder_column type=”1_1″ background_position=”left top” background_color=”” border_size=”” border_color=”” border_style=”solid” spacing=”yes” background_image=”” background_repeat=”no-repeat” padding=”” margin_top=”0px” margin_bottom=”0px” class=”” id=”” animation_type=”” animation_speed=”0.3″ animation_direction=”left” hide_on_mobile=”no” center_content=”no” min_height=”none”]DEPOK. Fakultas Ilmu Adminsitrasi Universitas Indonesia (FIA UI) berkunjung ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kementerian PANRB) mempromosikan program Double Master Degree in Public Administration dan E-Governtment. Selain itu juga mempresentasikan program Executive Development Program pada Selasa (04/11) di Gedung Kemenpan-RB.

Pemaparan Double Degree ini disambut baik oleh Kementerian PANRB karena mengingat pentingnya Pendidikan bagi Aparatur Sipil Negara (ASN). Harapannya dapat meningkatkan kompetensi ASN dan berkualifikasi dalam pembangunan Indonesia.

Dalam kunjungan ini hadir Sekretaris Kemenpan-RB, Dwi Wahyu Atmaji, bersama Deputi Bidang Reformasi Bersama, Akuntabilitas Aparatur, dan Pengawasan Muhammad Yusuf Ateh. Sementara itu, perwakilan FIA UI dipimpin langsung oleh Dekan FIA UI, Prof. Eko Prasojo.

Sebagaimana diketahui baru-baru ini FIA UI melaunching program Double Master Degree di bidang Public Administration bekerjasama dengan Institute for Governance and Policy Analysis, University of Canberra, Australia. Program ini berdurasi 2 tahun ini memungkinan peserta didik memperoleh gelar Master sekaligus yaitu M.A dan MPA. Pada tahun ini, FIA UI juga sudah memiliki program Double Master Degree di bidang E-Government yang bekerjasama dengan Victoria University of Wellington, Selandia Baru dengan dua gelar M.A dan MEGov.(EM)[/fusion_builder_column][/fusion_builder_row][/fusion_builder_container]