Dra. Novita Ikasari, M.Comm, Ph.D
Finance
Tentang

Dra. Novita Ikasari, M.Comm., Ph.D., merupakan staf pengajar di Departemen Ilmu Administrasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (kemudian menjadi Fakultas Ilmu Administrasi) Universitas Indonesia sejak tahun 1995. Penulis menyelesaikan studi S-1 Administrasi Niaga dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, dilanjutkan S-2 Commerce dari Faculty of Economics University of Sydney, dan S-3 Keuangan dari Curtin Business School, Curtin University. Beliau pernah mengajar di Curtin University. Beberapa mata kuliah yang diampu antara lain Pengantar Akuntansi I, Pengantar Akuntansi II, Akuntansi Keuangan, Kewirausahaan dan Metode Penelitian Administrasi.Tulisan-tulisan karya penulis telah diterbitkan dalam bentuk bab pada buku-buku terbitan Springer (IAENG Transactions on Engineering Technologies) dan IGI Global (XML Data Mining: Models, Methods and Applications).Beliau merupakan peraih Best Paper Award yang diberikan dalam International Conference on Financial Engineering, London, 4-6 Juli 2012. Selain itu pada tahun yang sama beliau dinobatkan sebagai Outstanding Volunteer Ambassador Award oleh Curtin Coaches, Curtin University dan Curtin Finalist 2012 3MT Presentations Competition oleh Curtin University. Di dalam negeri beliau mendapatkan Kinerja FISIP UI di bidang Riset, Publikasi Ilmiah dan Pengabdian Masyarakat Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik pada tahun 2015 sebagai Pemenang Hibah Penelitian >200 Juta.

  • Perbankan Syariah: Perkembangan dan Prospeknya dimuat dalam Jurnal Adminitrasi Terapan Program D3 Bidang Ilmu Adminitrasi FISIP-UI Volume V/Nomor 2/Desember/2006
  • Perkembangan dan Masa Depan Perbankan Syariah: Dra. Novita Ikasari, M.Comm
  • Etika Dalam Praktik (bagian pertama dari dua tulisan) dimuat dalam Jurnal Administrasi Terapan Program D3 Bidang Ilmu Administrasi FISIP-UI Volume VI/Nomor 1/September/2008
  • Etika Dalam Praktik: Dra. Retno Kusumastuti, M.Si
  • Incorporating qualitative information for credit risk assessment through frequent subtree mining for XML: Novita Ikasari, Fedja Hadzic & Tharam Dillon
  • An assessment on loan performance from combined quantitative and qualitative data in XMLin XML: Novita Ikasari & Fedja Hadzic
  • Assessment of Micro Loan Payment Using Structured Data Mining Techniques: The Case of Indonesian People’s Credit Bank: Novita Ikasari & Fedja Hadzic
  • Structured Data Mining for Micro Loan Performance Prediction: The Case of Indonesian Rural Bank: Novita Ikasari dan Fedja Hadzic
  • Access of Small and Medium Enterprises to Finance in Rural Areas: Case of Indonesia and Thailand: Novita Ikasari, Thitiporn Sumransat, Umanto Eko, Retno Kusumastuti