Mahasiswa FIA UI Juara 2 DDTCNews Tax Competition

[fusion_builder_container hundred_percent=”yes” overflow=”visible”][fusion_builder_row][fusion_builder_column type=”1_1″ background_position=”left top” background_color=”” border_size=”” border_color=”” border_style=”solid” spacing=”yes” background_image=”” background_repeat=”no-repeat” padding=”” margin_top=”0px” margin_bottom=”0px” class=”” id=”” animation_type=”” animation_speed=”0.3″ animation_direction=”left” hide_on_mobile=”no” center_content=”no” min_height=”none”]JAKARTA. Kondisi Amerika Serikat yang tengah melakukan reformasi pajak turut berdampak ke negara lainnya. Di antara reformasi pajak Trump memangkas pajak bagi dunia usaha dari 35% menjadi 21% dan kenaikan biaya impor mitra AS. Kebijakan tersebut juga berdampak kepada mayoritas negara di dunia, tak terkecuali Indonesia. Di antaranya meningkatnya branch profit tax serta jatuhnya nilai tukar Rupiah.

Inilah inti dari esai yang dibuat oleh dua mahasiswa Departemen Ilmu Administrasi Fiskal (DIAF) Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia (FIA UI) dalam puncak DDTCNews Tax Competition, Rabu (3/10). Tim yang beranggotakan Alfian Habieb Rifa’i dan Berlian Kusuma Bachtiar ini berhasil meraih Juara 2 dalam kompetisi tersebut. Esai mereka berjudul Invasi Pajak Amerika mendapatkan respon positif dari juri.

Kompetisi ini diselenggarakan oleh Danny Darussalam Tax Center (DDTC) dalam menyambut hari jadinya yang ke-11. Pada tahun ini kompetisi perpajakan ini mengambil tema “Building Tax Culture, Compliance, and Citizenship for Millenial Generation”. Ada dua tahapan seleksi yakni penulisan esai sebagai seleksi awal dan kompetisi cerdas cermat berupa written tax quiz, quiz contest, dan moot court.

Di bawah bimbingan dosen Ilmu Administrasi Fiskal, Dr. Ning Rahayu dan dosen tamu, Herwikson Sitorus 2 tim berhasil masuk 15 besar. Tim 1, Alfian dan Berlian dan tim 2, Fachry dan Aurely berhasil melewati seleksi dan masuk 15 besar dari 62 tim dari 18 perguruan tinggi di Indonesia jenjang D3, D4 dan S1. Dari 15 besar, tim Alfian dan Berlian berhasil meraih juara 2.

Prestasi yang mereka peroleh merupakan hasil dari pembinaan yang berkesinambungan. Sebelumnya, DIAF dan Kelompok Studi Administrasi Fiskal (KOSTAF) FIA UI telah melakukan coaching clinic setiap pekan dalam meningkatkan prestasi mahasiswa. “Semoga teman-teman semakin aktif berkompetisi, berlatih dan sering mengikuti simulasi-simulasi moot court agar semakin siap ke depan,” ujar Berlian

Sekedar informasi DDTC merupakan institusi perpajakan berbasis riset dan ilmu pengetahuan juga sebagai pusat dari berbagai unit kegiatan bisnis perpajakan. Beberapa kegiatan DDTC, di antaranya jasa konsultasi, kajian perpajakan, dan pusat pelatihan pajak. Selain FIA, Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB UI) juga meraih juara 3 pada kompetisi ini. (EM)[/fusion_builder_column][/fusion_builder_row][/fusion_builder_container]