FIA UI Adakan Pelatihan Pemberkasan Arsip Elektronik dan Korespondensi Tata Naskah Dinas UI bagi Tendik
Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia (FIA UI) kembali menyelenggarakan pelatihan pemberkasan arsip elektronik dan korespondensi tata naskah dinas UI bagi Tenaga Kependidikan (Tendik). Adapun pelatihan ini diselenggarakan sebagai upaya dari Fakultas agar meningkatkan pengeimplementasian Tata Naskah Dinas dan Pengelolaan Arsip Elektronik yang baik di lingkungan Fakultas Ilmu Administrasi.
Pelatihan yang diselenggarakan pada Rabu (4/8/21) ini terdiri dari dua sesi: Pelatihan Pemberkasan Arsip Elektronik yang mengundang tiga narasumber yaitu Agustinus Bayu Setiawan, S.Hum., Rian Windarsih, S.Hum., dan Eska Septina Anggraini, A.Md. serta Pelatihan Penggunaan Bahasa dalam Korespondensi Tata Naskah Dinas Universitas Indonesia yang mengundang Nazarudin, M.A. sebagai narasumber.
Dalam pelatihan tersebut, narasumber Agustinus Bayu Setiawan menyampaikan bahwa terdapat anggapan yang masih sering muncul, misalkan di bila di meja kerja terdapat tumpukan kertas berkas, maka untuk menghilangkannya harus didigitisasi agar tidak ada lagi tumpukan. “Nah itu kemudian disimpan di laptop dan sebagainya. Ada anggapan seperti ini. Akan tetapi anggapan ini keliru. Tidak semua arsip perlu didigitisasi, karena memang ada beberapa dokumen yang secara pembuktiannya harus secara fisik. Jadi tidak serta merta, setelah didigitisasi kemudian arsip yang secara fisik dapat dimusnahkan,” ujarnya.
Selain itu, narasumber di sesi berikutnya yaitu Nazarudin juga menyampaikan bahwa kalimat yang baik dalam korespondensi adala kalimat yang efektif, jadi tidak bertele-tele, dan sebaiknya kalimat itu juga tidak menunjukan kerumitan cara berpikir si penulisnya. “Paragraf itu anggap saja seperti kita sedang ngomong, kalau lagi ngomong kita gaada istirahatnya, gaada jedanya, yang baca juga pasti akan capek,” terang Nazarudin.
Adapun dalam sambutannya pada acara ini, Sekretaris Pimpinan FIA UI Dr. Umanto berharap mudah mudahan dengan peltihan ini bisa menambah pengetahuan dan kemampuan Tendik di dalam pekerjaan sehari-hari, khususnya yang berkaitan dengan pemberkasan arsip elektronik,” sambutnya.