FIA UI Perkuat Komitmen Melalui Penandatangan Pakta Integritas

Depok (16/11) – Dekan Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia (FIA UI) Prof. Dr. Eko Prasojo, Mag.rer.publ menekankan pentingnya bekerja pada FIA UI bukan karena kewajiban dan peraturan semata, melainkan karena kita merasa memiliki kesamaan visi untuk membuat FIA UI lebih maju.

Oleh karena itu, tiap individu bertanggungjawab untuk membuat sistem yang kondusif agar terciptanya social control yang dapat mengingatkan dan menasihati satu sama lainnya tanpa harus melalui prosedur struktural.

Hal itu disampaikan saat memberikan sambutan pada Arahan oleh Dekan FIA UI dan Penandatanganan Pakta Integritas yang diselenggarakan di Auditorium Gedung M Lantai 4 FIA UI, Kamis (16/11/2017).

Kepala Unit Penjaminan Mutu Akademik dan Satuan Pengawasan Internal (UPMA & SPI) Dr. Lina Miftahul Jannah, S.Sos., M.Si, juga menambahkan bahhwa integritas dan itikad baik yang harus dijaga masing-masing individu bila dijaga bersama akan membawa FIA UI mencapai tujuannya.

Setelah arahan disampaikan, acara berlanjut dengan penandatanganan pakta integritas yang ditandatangani oleh setiap perangkat tenaga kependidikan. Diketahui, hadir dalam acara tersebut Wakil Dekan I Prof. Dr. Haula Rosdiana ,M.Si., Wakil Dekan II Dr. Retno Kusumastuti, M.Si., Manajer Umum Drs. Muh Azis Muslim, M.Si., Manajer Pendidikan Kemahasiswaan Dr. Umanto Eko Prasetyo, S.Sos, M. Si., Asisten Manajer Kemahasiswaan Achmad Fauzi, S.Sos, ME., serta seluruh tenaga kependidikan FIA UI. (DS)